Segala hal yang berbau dengan Korea pastinya selalu diidentikan dengan hal-hal yang berhubungan dengan negara Korea selatan, baik dari segi industri hiburan, otomotif, elektronik, hingga kulinernya.
Namun begitu, pada bagian Semenanjung Korea lainnya terdapat pula negara Korea Utara yang selalu lekat dengan imej komunis, tertutup dan diktator.
Negeri yang kini dipimpin oleh Kim Jong-Un ini rupanya kerap membuat penasaran banyak orang di dunia tentang kehidupan masyarakatnya. Oleh karena itu, tak dapat dipungkiri Korea Utara menjadi salah satu destinasi unik yang patut dipertimbangkan untuk disambangi.

Berikut adalah beberapa alasan yang membuat tujuan wisata Korut memiliki sisi yang begitu menarik:
Motif Wisata yang Anti Mainstream
Ketika turis berkunjung ke suatu negara, umumnya sejumlah tempat wisata seperti pantai, pegunungan, museum, pertunjukan, hingga mengunjungi landmark terkemuka menjadi tujuan utama.
Berbeda dengan motif kunjungan ke Korut, rata-rata turis yang berkunjung ke sana kurang lebih ingin mengamati secara langsung kehidupan masyarakat Korut yang nyaris tidak tersentuh oleh dunia luar.
Tidak Terlalu Ramai
Tujuan wisata ke negara yang didirikan Kim Il-Sung ini memang tidak terlalu populer disebabkan banyaknya stigma negatif yang sering diwartakan. Oleh karenanya, tak heran jika negara ini memang tidak terlalu ramai dikunjungi wisatawan.
Hal ini bahkan bisa terlihat dari lengangnya bandara dan sepinya sejumlah tempat wisata. Meski begitu, di sisi lain hal ini menjadi kelebihan tersendiri karena sejumlah lokasi wisata seperti pantai dan pegunungan masih begitu terjaga.
Jadi Tantangan Tersendiri
Tidak bisa dipungkiri, nama Korea Utara kerap disebut-sebut sebagai salah satu negara yang menakutkan untuk dikunjungi para wisatawan. Pasalnya sejumlah peraturan begitu ketat diterapkan oleh pemerintah setempat. Bagi para pelaku yang melakukan pelanggaran, maka harus bersiap dengan sanksi yang diterima.

Hal inilah yang membuat banyak wisatawan enggan berkunjung ke negara ini. Meski begitu tak perlu khawatir. Selama bisa menaati peraturan dengan baik, Sahabat Silir dipastikan bisa tetap aman dan nyaman saat berada di sana.
Belajar Banyak Hal Baru
Meski terkesan terisolasi, tetapi Sahabat Silir bisa melihat bahwa penduduk lokal memiliki budaya disiplin yang tinggi. Walaupun peraturan yang ada terkesan sangat mengekang, di sisi lain penduduk Korut sangat menjunjung pemimpin mereka.
Mendapatkan Pengalaman yang Berbeda
Bukan hal asing lagi jika Korea Utara tidak memiliki akses internet yang memadai. Dengan adanya hal tersebut, para turis akan merasakan sensasi pengalaman hidup tanpa bergantung dengan internet.
Kondisi di Korut memang berbeda jauh jika dibandingkan dengan negeri saudaranya (Korsel) yang begitu modern. Meski begitu, kunjungan ke negara ini dipastikan dapat membuat pikiran Sahabat Silir menjadi lebih terbuka sekaligus menjunjung toleransi yang ada.