Jepang identik dengan Gunung Fuji yang selalu menjadi magnet para wisatawan. Nah, di salah satu danau di dekat gunung tersebut (Danau Kawaguchi) ada taman yang sangat indah. Namanya adalah Taman Oishi (Oishi Park).
Taman ini dikenal karena hamparan bunga lavendernya. Tempat ini cocok untuk berfoto ria. Sahabat Silir bisa menikmati indahnya Gunung Fuji, Danau Kawaguchiko dan Taman Oishi secara bersamaan.

Bulan Juni dan Juli menjadi periode terbaik menikmati keindahan taman karena bunga lavender tengah mekar-mekarnya. Terlebih ada festival Fujikawaguchiko Herb (yang berlangsung selama sebulan setiap tanggal 17 Juni hingga 10 Juli) saat berbagai bunga selain lavender bermekaran.
BACA JUGA: Melongok Sejarah Jepang Di Kastil Matsumoto
Musim panas juga menyajikan pemandangan unik. Pernah membayangkan air terjun Niagara versi bunga? Nah, Sahabat Silir bisa melihat pemandangan menakjubkan ini sekitar bulan Juli hingga Agustus. Terbayang betapa cantiknya bunga begonia yang ditata seperti air terjun legendaris tersebut.
Namun, jika Sahabat Silir ingin datang di musim semi (sekitar April hingga Mei), tidak masalah juga. Sahabat Silir bisa melihat jalan bunga yang dipenuhi bunga tulip, bunga shiba sakura, dan bunga narcissus.
Memetik buah di Taman Oishi
Taman Oishi tidak hanya sekedar menikmati bunga-bunga cantik saja lho. Jika Sahabat Silir membawa anak-anak, kegiatan memetik beragam buah juga bisa menjadi salah satu pilihan menyenangkan. Lokasinya masih di Taman Oishi dan namanya Kawaguchiko Natural Licing Center Di bulan Juni hingga pertengahan Juli, Sahabat Silir bisa memetik buah ceri.
Nah dari akhir Juli hingga Agustus, kita bisa memetik buah blueberry. Sementara buah tomat bisa dipetik di pertengahan Agustus hingga awal Oktober.
Sahabat Silir bisa membeli beragam produk olahan buah ceri dan blueberry juga di Kawaguchiko Natural Living Center. Menariknya, Sahabat Silir bisa mengetahui cara membuat selai aneka rasa. Ada cafe juga untuk bersantai sambil menikmati keindahan pemandangan Gunung Fuji.
Wisata memicu adrenalin
Nah, tidak jauh dari taman tersebut, ada wahana wisata bagi yang suka hal-hal yang memicu adrenalin. Namanya Fuji Q-Highland. Setelah beradem ayem menikmati keindahan taman, danau dan gunung, di Fuji Q-Highland ini Sahabat Silir bisa seru-seruan.
Ingin naik roller coaster? Bisa. Memang rollercoasternya tidak terlalu tinggi, tetapi curamnya itu lho, Sahabat Silir berasa seperti dibanting dari sudut 121 derajat!
Bagi pecinta horor, ada juga ni beberapa wahana horor yang super ngeri. Dari rumah sakit berhantu, penjara dimana kita harus berusaha lolos dalam waktu satu jam hingga Scary Labyrinth of Fear 4.0 yang lebih dari sekedar seram karena ada suara-suara mencekam, bau aneh yang kalau tidak kuat tidak akan bertahan lama deh. Bahkan sampai ada pintu keluar bagi pengunjung yang takut.
Di wahana horor ini pengunjungnya tidak terlalu banyak kok, jadi nyaman (bagi pecinta horor tentunya).
Hmmm.. Bagaimana Sahabat Silir ingin menikmati wisata yang adem ayem atau yang memacu adrenalin hingga menguji nyali? (YR)