Bunga acap kali digunakan sebagai lambang romantis. Tak mengherankan jika dalam sebuah pesta atau perhelatan hiasan bunga acap kali dijadikan elemen penting. Selain mengesankan romantis, bunga juga memberi kesan indah dan segar. Terlebih jika bunga yang dihadirkan adalah bunga asli, bukan bunga buatan. Berada di hamparan bunga-bunga asli bukan hanya ada di negeri dongeng. Belanda membuktikan hal itu melalui sebuah destinasi wisata miliknya yang bernama Taman Bunga Keukenhof. Kali ini, Sibukliburan.id akan mengajak Sahabat Silir piknik romantis di Taman Bunga Keukenhof Belanda itu.
Dalam bahasa Indonesia, Keukenhof berarti Kebun Dapur. Dinamakan demikian, mungkin lantaran di tempat ini benar-benar tempat berkumpulnya banyak bunga. Taman yang berlokasi di Lisse, Belanda ini merupakan taman bunga terbesar di dunia. Luas taman ini mencapai 32 hektare. Situs resmi taman tersebut menyebut sedikitnya terdapat 7 juta kkuntum bunga ditanam setahun sekali di taman itu. Kota Lisse sendiri merupakan kota kecil yang berada di dekat Amsterdam.
Sejarah pembangunan taman ini sendiri dimulai pada 1949 silam. Sebelum akhirnya masyur seperti saat sebagai destinasi wisata taman bunga di dunia, Keukenhof dibuat sebagai sebuah tempat untuk pameran bunga. Tujuannya agar para penanam bunga dari penjuru Belanda dan Eropa bisa memamerkan bunga yang mampu membantu Belanda sebagai eksportir bunga terbesar di dunia. Usaha ini tak sia-sia, kini Belanda tercatat sebagai negara pengeksor bunga terbesar di dunia.
Meski dikatakan sebagai destinasi wisata, tetapi Taman Bunga Keukenhof tak dibuka setiap hari. Tempat ini dibuka setahun sekali pada minggu terakhir bulan Maret hingga Mei. Sementara itu, waktu terbaik untuk melihat bunga tulil adalah bulan April—atau bisa juga tergantung cuaca.Bagaimana, Sahabat Silir terinspirasi ingim berselfie bersama pasangan mungkin di tempat nan romantis ini? Segera siapkan liburanmu ke Taman Bunga Keukenhof Belanda. Hubungi Sibukliburan.id untuk memudahkan perjalananmu ke destinasi wisata taman bunga terbesar di dunia ini dan dapatkan paket penawaran terbaik.